Tuesday, 22 October 2019

Movie Review : Us ( 2019 )

   

    Setelah sukses dengan Get Out pada tahun 2017 , kali ini Jordan Peele kembali dengan Us , sebuah film yang kurang lebih memiliki genre sama yaitu horror misteri atau misteri thriller . Dengan sedikit twist yang cukup mudah ditebak dari pertengahan film. Us , banyak membuat para penonton yang sudah menaruh ekspektasi tinggi ternyata kecewa setelah menonton film ini , ya mungkin karena disangka akan bisa menyamai Get Out, tapi buat saya film ini cukup menghibur dan salah satu persembahan yang menarik oleh Jordan Peele.



     Us dimulai dengan setting di akhir 80 , kita diperlihatkan seorang keluarga kecil dengan anak perempuannya sedang menikmati malam di dekat pantai , keluarga ini terlihat tidak biasa dengan yang lainnya , tidak terlalu intim. Sang anak perempuan secara tak sengaja memisahkan diri dan masuk ke sebuah wahana penuh dengan kaca dan sebuah kejadian yang cukup mengerikan terjadi di dalam wahana tersebut. Maju ke beberapa puluh tahun kedepan keluarga Wilson sedang berlibur ke Santa Cruz dan bertemu dengan keluarga Tyler , saat berada dirumah keluarga Wilson tiba - tiba dikejutkan oleh kedatangan tamu misterius di halaman rumah tempat mereka sedang tinggal dan yang cukup mengagetkan adalah tamu misterius tersebut adalah orang - orang yang berwajah sangat mirip dengan mereka , memiliki umur yang sama dengan mereka tapi dengan kepribadian dan tujuan yang cukup mengerikan.


     Us adalah sebuah thriller misteri sederhana tentang dua dunia yang bisa saya bilang "asli" dan "bayangan" , keluarga Wilson adalah keluarga asli dan keluarga yang mirip dengan mereka adalah keluarga bayangan , yang dipaksa untuk selalu mengikuti nasib atau takdir dari majikan asli mereka . Dan suatu hari , bayangan bayangan ini merasa sudah cukup dengan para majikan asli mereka dan mereka memutuskan untuk mengambil alih dunia mereka atau setidaknya agar mereka bisa merasakan "cahaya" yang selalu mereka damba - dambakan karena selalu hidup dalam "kegelapan" .


     Jordan Peele sebenarnya berhasil membuat film ini menjadi film misteri menakutkan seperti yang sudah dia lakukan di Get Out , tapi menurut saya saat membuat kebangkitan para bayangan ini menjadi sebuah mini apocalypse adalah sesuatu yang terburu - terburu atau malah tidak perlu , mungkin lebih baik jika ini hanya tentang keluarga Wilson asli dan Wilson bayangan , twist tetap akan berjalan baik karena yang dihadirkan disini tidak terlalu shocking , Peele telah membuat petunjuk yang sangat mencolok saat adegan Adelaide kecil berhenti berbicara setelah ditemukan . Us bisa sama lebih baik dengan Get Out jika skalanya tidak dibuat sebesar ini.


    -Penjelasan Twist-


   Beberapa twist atau penjelasan dalam film ini bisa dibaca dan spoiler alert ! of course . Ya Adelaide asli ternyata sudah bertukar dengan yang bayangan saat perjumpaan pertama mereka di wahana rumah kaca , jadi Adelaide sama sekali tidak trauma dengan kejadian yang terjadi saat masa kecilnya , ia hanya khawatir kalau Adelaide asli akan bertukar tempat kembali dengannya dan ia menjadi bayangan kembali. Dan yes ! dari semua karakter bayangan , hanya Adelaide yang bisa berkomunikasi , walaupun tidak cukup lancar ( mungkin karena jarang sekali bisa berbicara dibawah sana ) tapi cara dia berbicara terbata - bata seperti anak kecil. Kenapa Jason ( anak bungsu Adelaide ) bisa menggiring Pluto ke dalam api ? ya , Jason dan Pluto adalah penggambaran asli kalau gerak gerik bayangan tidak bisa lepas dari yang asli dan Jason menyadari ini sejak mereka berdua di dalam lemari dan Pluto masih  sangat muda untuk bisa lepas dari Jason yang asli. Lalu terakhir yaitu tujuan Adelaide asli adalah menghancurkan kehidupan Adelaide bayangan yang hidup sebagai dirinya di atas sana , karena apa yang dilakukan oleh Adelaide bayangan bukanlah kehidupan yang semenjak kecil ia bayangkan , kehidupan yang berbeda.
Latest
Next Post
Related Posts

0 comments: